Film yang masih bertemakan religi yang di sadur dari Novel Best Seller Asma Nadia Berjudul Surga Yang Tak Dirindukan ini menjadi booming di tahun 2015 ini. Dibintangi oleh Ferdi Nuril sebagai Prasetya, Laudya Cyntya Bella sebagai Arini dan Raline Shah sebagai Meirose, film yang mengisahkan kehidupan rumah tangga antara Prasetya dan Arini ini laris manis bahkan menuai banyak pujian dari penontonya.

Pada awalnya, kehidupan rumah tangga mereka sama dengan kehidupan rumah tangga yang dibina oleh pasangan lain pada umumnya, dimana Pras adalah sosok lelaki yang setia dan sayang pada keluarga sementara Arini adalah istri yang penurut dan ibu yang baik untuk anak semata wayangnya Nadia. Kehidupan rumah tangga mereka yang bahagia berubah dan mengalami konflik ketika Pras menyelamatkan seorang wanita yang mengalami kecelakaan dan berakhir dalam kondisi koma. Saat di rumah sakit, Pras baru mengetahui bahwa wanita yang diselamatkannya yaitu Meirose sedang hamil seorang anak laki-laki. Merasa kasihan dengan nasib Meirose yang depresi dan nasib sang jabang bayi yang akan terlahir tanpa ayah, Pras memutuskan menikahi Meirose diam-diam dan tidak memberitahukannya kepada Arini. Namun lama kelamaan Arini yang mulai menyadari ada yang tidak beres dengan tingkah laku Pras, yang semakin lama semakin merasa bersalah terhadap Arini dengan keputusannya untuk menikahi Meirose.
Mau tahu kisah selanjutnya. Silahkan simak di Youtube berikut ini.
COMMENTS